Selasa, 27 Juli 2010
Radesman Saragih
“Harus Lebih Berani”
WARTAWAN Suara Pembaharuan Jambi ini, termasuk pembaca dan pengkritik setia Koran Mingguan Media Jambi. Sejak edisi pertama terbit hingga saat ini, dia selalu mengikuti berita-berita maupun mengkritisi isi koran. Katanya, dari segi isi dan penyajian cukup bagus, informasi untuk kepentingan rakyat luas. Seperti ada halaman ekonomi, usaha dan bisnis dan lain-lain. Diakui isi terkadang terlalu pedas sehingga bisa membuat telingga panas. Namun dibalik itu semua ada solusi yang diberikan. Jadi kritikannya yang disajikan sifatnya untuk kepentingan rakyat banyak. Sebagai pembaca setia, Media Jambi sudah harus memiliki keberanian untuk berpromosi. Sehingga dapat dikenal hingga kepelosok daerah dan kalau bisa harus menjadi harian, sebagai kompetitor koran lain. Memang diakui untuk mempromosikan sebuah produk itu perlu pengorbanan, namun tidak salah kalau di coba.(mas)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar