Rabu, 04 Agustus 2010

Ny Hj Yusniana


Wanita Harus Bisa Diandalkan
DIBALIK suksesnya Hasan Basri Agus (HBA) menjadi Gubernur Jambi periode 2010-2015 ada tangan seorang wanita yang mendukungnya. Dialah, Ny Hj Yusniana Binti HM Zaini Hamid yang tak pernah lelah mendampingi sang suami, siang dan malam hari, saat suka maupun duka. Selain aktif turun ke lapangan, dia juga selalu menyediakan hidangan di meja makan keluarga di kediamannya, yang bisa dinikmati setiap tamu yang datang.
Ayuk Yus-demikian dia biasa dipanggil, mengaku tidak pernah terpikir, bakal menjadi isteri orang nomor satu di negeri Jambi ini. “Dak pernah terpikir. Kami bukan keturunan darah biru, uang juga dak do, pas-pasan bae, tapi semua sudah diatur oleh Allah SWT,” ujarnya ketika berbincang-bincang dengan Media Jambi di kediamannya, di Lorong Hj Ibrahim, Senin pekan lalu.
Keputusan sang suami maju dalam suksesi itu juga tak disangkanya. Karena menjadi bupati di Sarolangun saja sudah merupakan sebuah prestasi yang besar. Diakuinya, sudah banyak tokoh masyarakat, tokoh ulama yang datang meminta agar HBA maju sebagai calon gubernur Jambi. “Pulang umroh, baru abang menyatakan siap untuk maju,” kenangnya. Sejak itulah, mereka giat melakukan sosialisasi. Kenangan turun ke tengah masyarakat itu dimatanya, sangat indah, dan sulit untuk diulang kembali. “Kami tidak pernah merasa letih, walau berjam-jam di perjalanan. Kami anggap saja jalan-jalan, kalau capek berhenti dan makan,” kenangnya. Apalagi bisa bertemu dengan masyarakat, dan melihat langsung persoalan rakyat. Dan selama perjalanan ke desa-desa terpencil sekalipun, dia selalu membawa bekal makanan kesukaan HBA, teri balado dan telur dadar.
Berbincang dengan ibu dari Ervin Afriayanti dan Diah Agusrin ini cukup menyenangkan. Blak-blakan namun ramah, begitulah sikapnya. “Kalau orang belum kenal dengan saya selalu bilang saya sombong. Tapi kalau sudah kenal, biasanya langsung dekat. Maklum saya ini orangnya, kalau ngomong apa adanya saja,” tegasnya. Dia mengatakan siap mendampingi sang suami bertugas, dan meski sebagai Ketua TP PKK nantinya tugasnya tidak ringan, namun dia siap mengemban amanah itu. “Dengan pengalaman waktu di Sarolangun, sistem kerja yang benar, kebersamaan, kekompakan, semua pasti bisa berjalan baik,” tandasnya. Dia juga memiliki kiat dalam mengurus organisasi dan rumah tangga, yaitu adanya saling pengertian dan kasih sayang. Dan sebagai isteri, Yuk Yus, menegaskan akan tetap me-nomor satukan keluarga. “Segala urusan keluarga, terutama menye-diakan keperluan suami menjadi tugas utama saya,” tandasnya.
Satu hal yang selalu ditekankan kepada kaum wanita, adalah untuk tidak selalu mengandalkan suami. “Para wanita harus aktif, dan tidak tergantung kepada suami. Mereka harus bisa diandalkan mengurus rumah tangga, dan bila perlu juga ikut menambah pendapatan keluarga,” ujarnya. Menurutnya, banyak usaha kerajinan yang bisa dikembangkan di daerah ini, dan menjadi rencana kerjanya.(gatot priadi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar